liburan gratis

liburan gratis

Wednesday, December 26, 2012

5 CM - Film Keren Di Akhir 2012

Semalam sepupuku datang bersama dengan rombongan orang rumah yang baru kembali dari Magetan - Kediri. Maklum anak kuliahan sedang libur hingga minggu depan. Siangnya iseng-iseng ngobrol via sms :D
Perlu diketahui kami di rumah...walaupun serumah lebih sering berkomunikasi menggunakan perangkat selular baik sms maupun whatsapp, alasannya malas beranjak dari kamar masing-masing, alasan yang sangat aneh ya *nyengir
Percakapan kami tentang rencana jalan karena bosan liburan hanya di rumah. Baiklah akhirnya aku menawarkan untuk nonton :) Setelah ngotot-ngototan aku akhirnya mengalah untuk mengikuti kemauan mereka menonton The Hobbit. Walaupun sebenarnya "monsieur" menjanjikan aku untuk nonton bareng film ini untuk menebus kesalahannya meninggalkan aku nonton sendiran beberapa waktu yang lalu.

Entah kenapa ada ketertarikan lebih ingin nonton film 5 CM yang pamornya sebanding dengan film Habiebie dan Ainun. Tapi oke lah kupikir ga ada salahnya mengikuti kemauan anak-anak muda itu :)

Jam 16.00 kami sudah siap berangkat, kupikir cukup longgar waktunya karena The Hobbit hanya main di Paragon dan jadwal terdekat adalah jam 18.30.
Meluncurlah kami menuju Paragon dengan sedikit kemacetan di jalan, maklum waktunya bubaran kantor, tapi lumayan juga macet bisa curi waktu cek sms dari monsieur :D
Sampailah kami di Paragon sekitar jam 17.00 dan langsung ke bagian jual tiket.
Voila!!!
Senangnya aku...
Tiket The Hobbit habis ludes untuk yang tayang 18.30, ditawarkan yang jam 10 malam tentunya kami menolak karena terlalu malam saat pulang.
Finally diputuskan kami hengkang dari Paragon dan menuju mall Ciputra untuk menonton 5 CM

Jadinya pilihanku nih yang hari ini kami tonton. Lumayan antriannya panjang, banyak rombongan sekeluarga datang tapi mereka lebih memilih film yang kabarnya menguras air mata, Habibie dan Ainun :)
Dapat juga tiket untuk jam 19.15, agak terlalu depan tapi lumayan lah ga terlalu depan.
Masih ada waktu sejam lebih menunggu, kamipun isi perut dulu di food court mall Ciputra.

me and my cousin "zerry"


Akhirnya waktunya nonton, rame juga sambutan yang nonton, banyak yang ketawa maklum lumayan kocak juga ini film :)
Tentang persahabatan 5 orang anak manusia yang sudah berlangsung cukup lama, dibumbui drama percintaan juga yang fun kocak jauh dari romantisme (kalau dibandingin film di sebelah).

Cukup inspiratif dan memotivasi, rasanya ga rugi aku nonton film ini. Pemandangan yang ditampilkan pun luar biasa bikin aku mikir... kenapa ya aku pengen hengkang ke luar negeri padahal Indonesia luar biasa indahnya :)
Genta, Zafran, Riani, Arial dan Ian. Mereka sudah menjalani persahabatannya selama tujuh tahun. Suatu saat mereka merasa bosan satu sama lain, lalu salah satu dari mereka mengusulkan untuk tidak saling berkomunikasi dalam tiga bulan. Akhirnya semua setuju. Dan selama tiga bulan itu banyak terjadi hal yang mereka belum pernah merasakannya yaitu, tidak berlima terus.

Mereka mempunya sifat dan kelebihan masing-masing. Mulai dari Genta yang dewasa dan bijak, Zafran yang kocak dan kata-kata puitisnya ngebuat orang yang lagi sedih bisa tersenyum, Riani yang cantik, Arial yang atletis, Ian yang gendut katanya kayak banana boat.


Yang terngiang-ngiang dan bikin membakar waktu kata-kata mereka penuh semangat.

Keindahan di dunia ini yang akan selalu dikenang adalah ketika kita bisa melihat atau merasakan sebuah impian menjadi kenyataan.

Biarkan kayakinan kamu menggantung mengambang 5 cm didepan kening kamu dan sehabis itu yang perlu kamu lakukan hanya......
Kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya, leher yang lebih sering menatap keatas, lapisan tekad  yang seribu kali lebih keras dari baja, hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya, dan mulut yang akan selalu berdoa.

Dan kamu akan selalu dikenang sebagai seseorang yang mempunyai  mimpi dan keyakinan, bukan hanya seonggok daging yang punya nama, kamu akan dikenal sebagai seseorang yang percaya pada kekuatan mimpi dan mengejarnya, bukan seorang pemimpi saja, bukan seorang biasa saja tanpa tujuan, mengikuti arus dan kalah oleh keadaan tapi seorang yang percaya akan keajaiban mimpi, keajaiban cita-cita dan keajaiban keyakinan manusia yang tak terkalkulasikan dengan angka berapapun dan kamu tidak perlu bukti apakah mimpimu itu akan terwujud nantinya, karena yang kamu butuhkan hanya harus mempercayainya “percaya pada 5 cm di depan kening kamu”

Mimpi, cita-cita, keyakinan dan apa yang kamu mau kejar biarkan menggantung 5 cm, mengambang di depan keningmu sehingga tak akan pernah lepas dari penglihatanmu.

Nggak ada yang namanya hoki, tapi yang ada hanya kerja keras dengan hati yang nggak kenal nyerah, teguh, dan tulus.
Keren ga sih !!!
Cocok banget saat kondisi aku lagi nyaris galau :D (baru nyaris belum galau beneran). Berasa cetarrr banget...

1 comments:

  1. mbaaaa..pilihan utk comment dibuka juga donk yang Anonim supaya aku bisa comment pake link blogku sendiri. Ini jadi pake LP bayangan hahhaa..
    Anyway...aku juga udah nonton film ini (tapi blm posting di blog). Aku suka banget karena aku jadi inget aku yg physically spt ini pernah ngerasain naik gunung 15-an tahun yang lalu. Yg pasti aku juga suka banget dengan pelajaran yg diberikan di dalam film ini. Kalo Habibie dan Ainun koq aku ga tertarik untuk nonton ya...ah entahlah.. Oiya kapan2 aku minta ijin copas quote-nya yaaa..:-)

    rgds,
    wiwin ibunya satria

    ReplyDelete